You are currently viewing Rahasia! 5 Rekomendasi Tools Social Media Management

Rahasia! 5 Rekomendasi Tools Social Media Management

Penggunaan media sosial sebagai wadah pemasaran digital bukanlah hal yang asing lagi. Hampir seluruh perusahaan telah menggunakannya. Namun, sayangnya, tidak semua perusahaan sadar akan pentingnya mengelola media sosial dengan efektif dan efisien. Padahal, saat ini telah banyak tools yang bisa membantu.

Mengunggah konten promosi di sembarang waktu, tidak memperhatikan kebutuhan target pasar, dan mengabaikan feedback dari customer. Hal tersebut adalah hal penting yang terkadang disepelekan oleh kebanyakan pebisnis pemula.

Oleh karena itu, untuk kamu yang sedang merintis sebuah bisnis, peran tools manajemen media sosial di sini sangat penting guna mengelola serta mengetahui seberapa efektif konten promosi produkmu di media sosial. 

Yuk simak 5 tools manajemen media sosial berikut ini. 

Facebook Creator Studio

Siapa yang tidak tahu Facebook dan Instagram ? Keduanya adalah bagian dari empat besar media sosial yang paling populer di dunia. Menjadi hal yang wajar jika kedua platform tersebut dijadikan sebagai media promosi produk. Dan dengan Facebook Creator Studio, kamu akan dipermudah untuk mengelola keduanya hanya dalam satu tools.

Banyak manfaat yang kamu bisa dapatkan, yakni menjadwalkan posting banyak konten sekaligus, mengatur seluruh jadwal posting kontenmu, fitur insight untuk mengenali segmentasi audiens, dan Facebook Creator Studio dapat digunakan oleh lebih dari satu orang.

Perlu dicatat, bahwa tools ini hanya bisa diintegrasikan ke Facebook dan Instagram saja. Sementara untuk website kamu bisa mengelolanya dengan beberapa tools lain di bawah ini. Simak sampai habis ya!

Hootsuit

Hootsuit merupakan salah satu tools yang juga banyak digunakan oleh pemasar karena kelengkapan fitur yang dimilikinya. Kamu dapat memantau seluruh kegiatan yang terjadi di berbagai media sosialmu, seperti Facebook, Instagram, Twitter, LinkedIn, Google+, WordPress, dan Foursquare. 

Selanjutnya, kamu dipermudah untuk memantau search query atau kata yang digunakan oleh user ketika mencari sebuah informasi di media sosial secara real time. Menariknya lagi, dengan menggunakan Hootsuit kamu akan dibuatkan sebuah laporan setiap minggunya. Serta diperbolehkan untuk lebih dari satu pengguna. 

Sprout Social

Sprout Social termasuk ke dalam tools yang mudah untuk digunakan. Sehingga banyak pebisnis yang menggunakanya. Selain itu, fitur analitiknya yang menonjol menjadikannya salah satu tools favorit. Kamu juga bisa menggunakannya dengan lebih dari satu orang. 

Tidak hanya sebagai media pengontrol, Sprout Social juga dijadikan sebagai media pendengar berkat fitur Smart Inbox. Yang mana dalam fitur ini kamu bisa membalas pesan dari audiens, me-retweet, me-repost konten, serta memberikan like hanya dalam satu tools saja.  

CoSchedule

Lupa untuk upload konten ke media sosial seringkali membuat engagement menurun. Hal ini bisa menjadi bahaya untuk bisnismu jika berlangsung terus menerus.

Melalui CoSchedule, kamu dapat melakukan penjadwalan untuk upload konten promosimu. Tools ini dibuat berbentuk kalender editor dan telah didesain dengan sangat baik. Kamu juga dapat meng-integrasikannya ke WordPress, media sosial, Google Kalender, dan sebagainya.

CoSchedule adalah salah satu alat yang direkomendasikan karena fitur penjadwalannya termasuk ke dalam yang terbaik sejauh ini. Dengan menggunakan tools ini kontenmu dapat di posting secara otomatis setelah melakukan penjadwalan di kalender.

Jadi, kamu tidak perlu khawatir lupa posting lagi deh.

Sendible

Perusahaan atau brand-mu telah berdiri dengan baik ? Tools manajemen media sosial ini cukup direkomendasikan untukmu. Terutama untuk kamu yang bergelut dalam bidang yang berfokus pada social media marketing. Sendible sendiri merupakan sebuah tools yang menyederhanakan proses, mulai dari perencanaan, kolaborasi, hingga tahap interaksi.

Fitur-fitur yang bisa kamu gunakan pada tools ini di antaranya adalah bisa digunakan lebih dari satu orang, fitur kalender konten, insight media sosial, integrasi inbox seluruh media sosial, penjadwalan konten otomatis dengan kalender, dan Customer Relationship Management (CRM).

Semangat terus ya untuk membangun bisnismu! Gunakan salah satu tools di atas untuk mempermudah kamu mengelola media sosialmu.

Penasaran dengan pengetahuan lainnya seputar manajemen media sosial ?? Yuk mampir ke sini.

Kalau kamu mau konsultasi juga bisa lho! Tinggal #TanyaKarina di sini.

Leave a Reply